Usai Ditunjuk Jadi Menhan Saudi, Pangeran Khalid bin Salman Langsung Bertemu Presiden Yaman Rashad Al Alimi
Usai ditunjuk sebagai Menteri Pertahanan Arab Saudi yang baru, Pangeran Khalid vin Salman langsung melakukan pertemuan dengan Presiden Yaman Rashad Al Alimi di Riyadh beberapa waktu lalu.
Ini menunjukkan pentingnya posisi Yaman bagi Arab Saudi. Al Alimi duduk sebagai ketua dewan kepresidenan Yaman usai Presiden Mansour Hadi mengundurkan diri.
Dalam promosinya Pangeran Muhammad bin Salam atau MBS yang kini duduk sebagai Perdana Menteri pernah menjelaskan bahwa dalam kepemimpinan Khalid bin Salman sebagai Wakil Menhan, industri pertahanan Arab Saudi meningkat tajam khususnya konten lokal dari 2 ke 16 persen.
Hal ini untuk menjawab keraguan industri militer Arab Saudi tertinggal dibanding Iran.
Tidak ada komentar